Gash – Di hadapan ribuan massa pendukungnya, Hidayat Arsani calon gubernur Provinsi Kepulauan Bangka Belitung nomor urut 2 menyampaikan terimakasih secara khusus atas sambutan yang meriah dari masyarakat Belinyu dalam gelar kampanye terbuka. Rabu (30/10/2024)
Sosok laki-laki 61 tahun yang dikenal dengan bapak pembangunan itu menyampaikan bahwa kedatangan dirinya di lapangan Bola BMD Belinyu dalam rangka melaksanakan kampanye terbuka sekaligus silaturahmi dengan masyarakat Belinyu.
“Terima kasih banyk telah menunggu. Selain kampanye, acara ini adalah ajang silaturahmi kita” Ucapnya dalam sambutan.
Lebih lanjut, Hidayat menekankan pentingnya akses kesehatan bagi masyarakat lokal dan berjanji untuk membangun fasilitas rumah sakit yang memadai hingga bertanggung jawab atas BPJS Kesehatan masyarakat.
“Saya ingin memastikan bahwa setiap warga Bangka Belitung, terutama di Belinyu mendapatkan layanan kesehatan yang baik tanpa harus pergi jauh ke Sungailiat atau RSUP Soekarno. Dan saya akan bertanggung jawab atas BPJS masyarakat agar dalam proses berobat semua ditanggung pemerintah. Jangan ada lagi masyarakat yang tidak bisa berobat hanya gara gara BPJS kesehatan menunggak.
Pembangunan rumah sakit yang dekat dengan masyarakat akan menjadi prioritas dalam visi misi pemerintah jika terpilih,
“ujar Hidayat di hadapan para pendukungnya.
Selain itu, Hidayat Arsani juga menjelaskan, semua Desa Desa harus memiliki mobil ambulance untuk kebutuhan masyarakat yang sakit.
“Bahkan harus di Desa-Desa pemerintah saya nanti harus ada ambulance memperlancar warga yang mau berobat ke rumah sakit.
Kesehatan adalah hak dasar yang harus dipenuhi. Saya berkomitmen untuk menghadirkan fasilitas kesehatan yang berkualitas dan mudah diakses”,lanjutnya.
Selain itu, Hidayat berjanji untuk mengembangkan program lain di bidang ekonomi, pendidikan, budaya dan lingkungan.
“Program-program kami dirancang untuk membuat Babel lebih maju, baik dari aspek sosial, pendidikan, maupun ekonomi,” tegas Hidayat menambahkan.
Satu-persatu kelompok masyarakat terus berdatangan menyampaikan dukungan terhadap pasangan Nomor Urut 2.
“Saya optimis pasangan BERDAYA akan memenangkan Pilkada 2024 ini. Saya yakin bapak kali ini jadi gubernur. InsyaAllah,” tukas Erwin salah satu pengusaha yang ada di kabupaten Bangka Saat menghadiri gelar acara.